Rabu, 20 November 2013

Media komunikasi di masa depan?

Pada tanggal 14 November 2013, kelas C kapita selekta kedatangan dosen tamu yaitu Bapak Kukuh Sanyoto yang membahas mengenai media komunikasi sekarang dan dimasa yang akan datang.
Menurut Bapak Kukuh, peradaban manusia jaman sekarang semakin cepat. Dimulai dari jaman pertanian ke jaman industri, lalu berlanjut ke jaman informasi hingga akhirnya semakin berkembang di masa kini. Jarak dari jaman pertanian ke jaman industri berlangsung sangat lama hingga mencapai ratusan tahun lamanya. Sedangkan jaman industri ke jaman informasi membutuhkan waktu puluhan tahun. Namun perkembangan industri hingga ke masa kini hanya membutuhkan waktu yang sangat singkat. Hal itulah yang dimaksud dengan peradaban manusia yang semakin hari semakin cepat sesuai dengan berkembangnya teknologi dan sumber daya.
Namun perkembangan yang cepat tersebut di Indonesia masih termasuk tertinggal dari Amerika. Seperti misalnya pada tahun 80an di Indonesia masih mengalami jaman pertanian, sedangkan di Amerika pada tahun 80an sudah mencapai jaman perindustrian.
Manusia adalah mahkluk yang sudah melakukan komunikasi dari sebelum mereka dilahirkan. Itulah yang menjadi penambah pentingnya dan berpengaruhnya sebuah komunikasi. Dengan komunikasi yang baik dan berkembang, akan mengembangkan pula informasi dan pengetahuan yang dimiliki sehingga membantu perkembangan kehidupan di masing-masing negara. Selain komunikasi, keberanian untuk melakukan perubahan menjadi sebuah peluang adalah hal yang sangat penting dalam sebuah perkembangan, terutama kepada orang yang ingin dan mau berpikir kreatif. Untuk menjadi orang kreatif dibutuhkan sebuah keberanian untuk berpikir secara out of the box atau berani berbeda.
perbandingan communication media dengan social media antara lain
Communication media
Social media
Space defined by media owner
Space defined by consumer
In control
Consumer on control
Delivering a message
Two way / being a part of a conversation
Repeating the message
Adapting the message
Focused on the brand
Focused on the consumer / adding value
Entertaining
Influence, involving
Company created content
User created content / co. creation

Di masa sekarang, semua manusia sudah menjadi sebuah media. Dan investasi yang dilakukan membuat media semakin murah. Seperti contohnya adalah internet. Karena internet sekarang ini sangat mudah dijangkau dan tidak membutuhkan biaya yang besar untuk menggunakan media tersebut sebagai alat komunikasi dengan tujuan apapun dan dalam bidang apapun.

Changing to media landscape
Old way
New way
Information age
Participation age
Media owners in control
Media consumers in control
Advertising to mass audience
Advertising to target audience
One size fits all product
Customizable products
Publish once & distribute one way
Publish one & distribute many ways
Content is king (commoditized content)
Content is king (differentiated content)
Marketing focus on awareness & considerator (CPM)
Marketing focus on preference, purchase & relation (cost per lead, cost per click)
Convenience is good
Convenience is essential

Kesimpulan :
Perkembangan jaman dari sebelum pertanian sampai ke jaman pertanian membutuhkan waktu ratusan tahun untuk berkembang. perkemban selanjutnya ke jaman industri membutuhkan waktu puluhan tahun. Sedangkan jaman industri ke jaman IT sekarang ini cenderung bergerak lebih cepat.

Teknologi manusia lah yang membuat perubahan menjadi lebih cepat. Semakin berani pribadi manusia untuk berpikir kreatif dan tidak takut akan perubahan, maka akan semakin besar pula kesempatan mereka untuk berkembang menjadi lebih baik dan lebih baru / fresh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar